Bhabinkamtibmas Polsek Woha Polres Bima Polda NTB Brigadir Angga Kusuma Wijaya menghadiri kegiatan pembinaan Kamtibmas di SMKN I Woha Jum,at (30/01/26) pagi tadi.
Dalam kesempatan itu Bhabinkamtibmas memberikan himbauan Kamtibmas kepada para pelajar seperti disiplin, larangan tawuran, perundungan (bullying), penyalahgunaan narkoba/miras, serta penggunaan media sosial yang bijak.
Upaya preventif ini bertujuan membentuk karakter pelajar yang taat hukum, fokus berprestasi, dan menghormati guru/orang tua demi menjaga lingkungan sekolah kondusif.
Bhabinkamtibmas berharap Siswa atau pelajar menjauhi pergaulan negatif, seperti merokok, miras, penyalahgunaan narkoba/obat terlarang, dan pergaulan bebas yang dapat merusak masa depan.
“Tugas adik-adik saat ini hanya fokus belajar demi meraih cita-cita yang membanggakan diri sendiri maupun orang tua dan keluarga”. Imbaunya
Kapolres Bima AKBP Muhamad Anton Bhayangkara Gaisar S.I.K.,MH., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan kegiatan itu merupakan wujud kepedulian Polri terhadap dunia pendidikan.
Senada dengan itu Kepala Sekolah setempat mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bhabinkamtibmas di sekolah yang dipimpinnya.
“Terimakasih kasi pak Bhabinkamtibmas sidah hadir dan memberikan pembinaan kepada anak didik kami”. Ujar kepala sekolah.
Kegiatan tersebut disambut antusias oleh Siswa dan Siswi di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Kecamatan Woha Kabupaten Bima.
“Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar dan aman”. Kata Adib menutup rilisannya.












