Berita  

KABAG OPS POLRES DOMPU PIMPIN PENGARAHAN DAN PENGENDALIAN PERSONEL CEGAH PELANGGARAN PNPP

Dalam upaya mencegah terjadinya pelanggaran disiplin, etik, maupun pidana yang dilakukan oleh Personel Non-PNS Polri (PNPP) saat menjalankan tugas, Kabag Ops Polres Dompu AKP Sudirman, S.H., M.M memimpin langsung kegiatan pengarahan dan pengendalian kepada bawahan pada Selasa, 18 November 2025.

Kegiatan berlangsung di lingkungan Mapolres Dompu dan diikuti oleh personel PNPP dari berbagai satuan fungsi. Dalam arahannya, Kabag Ops menekankan pentingnya sikap disiplin, etika bertugas, serta menghindari perilaku arogan yang dapat mencoreng nama baik institusi Polri.

AKP Sudirman, S.H., M.M menekankan bahwa seluruh PNPP harus bekerja secara profesional, humanis, serta memedomani aturan dan SOP yang berlaku di lingkungan Polri.

> “Setiap personel PNPP memiliki peran penting dalam mendukung pelaksanaan tugas kepolisian. Oleh karena itu, saya tekankan agar dalam pelaksanaan tugas di lapangan, seluruh anggota harus menjunjung tinggi disiplin, etika, serta menghindari sikap arogan maupun tindakan yang merugikan nama baik institusi,” tegas AKP Sudirman.

 

Ia juga mengingatkan agar setiap personel memahami batas kewenangan, tidak bertindak di luar tugas pokok, serta selalu mengedepankan komunikasi dan koordinasi dengan atasan di lapangan.

Kegiatan pengarahan ini merupakan bagian dari langkah preventif yang terus dilakukan oleh Polres Dompu untuk meminimalisir potensi pelanggaran serta meningkatkan kualitas kinerja dan profesionalitas seluruh PNPP di lingkungan Polres Dompu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *