Berita  

Bhabinkamtibmas Cek Pekarangan Pangan Bergizi, Dukung Ketahanan Pangan Program Asta Cita Presiden RI

Kota Bima, NTB (5 Maret 2025) – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan Asta Cita Presiden RI, Bhabinkamtibmas Kelurahan Lelamase, Polsek Rasanae Timur, Polres Bima Kota, BRIPKA Arif Rahman melaksanakan kunjungan serta pengecekan tanaman Pekarangan Pangan Bergizi di wilayah binaannya. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 5 Maret 2025, sekitar pukul 10.30 WITA di Kelurahan Lelamase, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima.

Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., melalui Kasi Humas Polres Bima Kota, Ipda Baiq Fitria Ningsih, menjelaskan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini bertujuan untuk memastikan keberlanjutan dan perkembangan program ketahanan pangan di tingkat masyarakat.

“Bhabinkamtibmas Kelurahan Lelamase melakukan pengecekan langsung ke pekarangan warga yang telah menanam berbagai jenis tanaman bergizi. Hal ini merupakan bagian dari dukungan kepolisian terhadap program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah,” ujar Ipda Baiq Fitria Ningsih.

Selain melakukan pengecekan, BRIPKA Arif Rahman juga memberikan edukasi kepada warga binaannya mengenai pentingnya pemanfaatan lahan pekarangan untuk menanam tanaman pangan bergizi seperti sayuran dan tanaman obat keluarga. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan kemandirian pangan dan gizi masyarakat.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga setempat yang merasa terbantu dengan kehadiran Bhabinkamtibmas dalam memberikan pendampingan dan motivasi untuk terus mengembangkan pertanian rumah tangga.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga ketahanan pangan di lingkungan masing-masing, serta mampu mendukung program pemerintah dalam menciptakan kesejahteraan yang berkelanjutan melalui pertanian berbasis pekarangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *